Notice: Undefined index: sfsi_plus_mastodonIcon_order in /home/u4542783/public_html/clients/lakumas.com/wp-content/plugins/ultimate-social-media-plus/libs/sfsi_widget.php on line 1748
Notice: Undefined index: sfsi_plus_icons_AddNoopener in /home/u4542783/public_html/clients/lakumas.com/wp-content/plugins/ultimate-social-media-plus/libs/sfsi_widget.php on line 1702
Setiap tahun, selalu ada trend tersendiri untuk pakaian imlek. Tidak terkecuali untuk imlek tahun 2023 mendatang. Diprediksikan, bahan tencel menjadi salah satu kain yang banyak digunakan untuk pakaian imlek 2023.
Hal ini dikarenakan semakin populernya bahan tencel dan cocok digunakan untuk acara imlek. Sebab, bahan tencel memberikan kesan berkilau dan terang. Cocok sekali dengan filosofi imlek yang berkemilau.
Tidak hanya itu, ternyata bahan tencel juga memiliki berbagai kelebihan yang membuat penggunanya nyaman. Untuk mengetahui selengkapnya, simak pembahasan berikut ini.
Kelebihan Bahan Tencel untuk Pakaian
Tencel adalah produk dagang dari bahan yang terdiri dari serat lyocell dan modal. Kedua jenis serat tersebut diolah melalui proses pelarutan selulosa kayu atau pulp dari pohon eucalyptus atau beech wood.
Jadi, bahan tencel tidak terbuat dari serat kepompong. Tidak heran jika bahan ini memiliki karakteristik yang sangat khas dan memiliki berbagai kelebihan. Di antaranya adalah:
- Serat Tencel Bersifat Biodegradable
Biodegradable artinya adalah dapat terurai kembali ke alam. Seperti yang kita tahu bahwa serat tencel terbuat dari serat alami, sehingga menghasilkan bahan yang aman untuk lingkungan.
Bahkan jika sudah tidak terpakai, serat tencel dapat terurai hanya dalam kurun waktu 12 minggu saja. Hasil penguraiannya tersebut akan menjadi kompos dan tidak mencemari lingkungan.
- Bahannya Lembut dan Adem
Tencel memiliki karakteristik sangat lembut di kulit, sehingga tidak akan menimbulkan iritasi dan infeksi. Tidak hanya itu, bahan ini juga cepat kering dan memiliki manajemen kelembapan yang baik.
Hal ini yang membuat bahan tencel terasa adem saat digunakan. Tidak heran jika bahan tencel sangat direkomendasikan bagi Anda yang memiliki kulit sensitif.
Dengan karakteristiknya ini juga, Anda akan nyaman seharian menggunakan pakaian tencel selama perayaan imlek. Seperti yang kita tahu bahwa saat imlek biasanya ada acara kumpul keluarga besar seharian dan cukup melelahkan.
- Warna Pakaian Tidak Cepat Pudar
Bahan Tencel memiliki retensi terhadap warna yang sangat tinggi. Dengan begitu, warna pada serat tencel tidak mudah pudar dan bisa menghasilkan warna yang lebih beragam.
Tidak heran jika bahan tencel sangat cocok untuk dijadikan pakaian imlek. Sebab, imlek identik dengan warna merah menyala. Dengan bahan ini, warna merah dipakaian Anda lebih on point dan awet.
Sehingga, Anda bisa kembali menggunakan pakaian tersebut untuk acara imlek di tahun-tahun berikutnya. Anda juga akan lebih hemat budget dan tidak perlu terlalu sering membeli pakaian imlek.
- Bahannya Kuat dan Tahan Lama
Tencel terbuat dari serat pohon, sehingga memiliki fleksibelitas dan ketahanan yang tinggi jika dibandingkan dengan bahan lainnya. Hal ini membuat kualitas pakaian tetap bagus meski sudah dipakai atau disimpan bertahun-tahun.
Inspirasi Pakaian Imlek dari Bahan Tencel
Mungkin masih banyak di antara Anda yang masih bingung model pakaian seperti apa untuk imlek 2023 mendatang. Terlebih lagi yang cocok untuk karakteristik bahan tencel.
Oleh sebab itu, kami akan memberikan beberapa inspirasi pakaian imlek yang elegan dan trendy untuk Anda berikut ini:
- Puff Sleeve Cheongsam Dress dengan bagian tangan mengembang akan membuat Anda tampil lebih anggun dan fresh.
- Lace dress dengan inner bahan tencel juga akan membuat Anda tampil lebih elegan dan cantik.
- Cape dress untuk pakaian cheongsam saat imlek tidak akan gagal menampilkan kesan mewah dan anggun.
- Bodycon dress yang membuat kamu tampil klasik tapi tetap cantik dan seksi.
- Cheongsam dengan model jumpsuit juga tidak sangat cocok untuk dicoba saat imlek. Anda akan tampil lebih manis dan tentunya trendy.
Mulai sekarang Anda tidak perlu bingung menentukan pakaian imlek untuk tahun 2023 lagi. Sebab, Anda bisa membuat pakaian dari bahan tencel dengan berbagai model kesukaan.